Ciri-ciri Telegram Diblokir Teman dan Mengatasinya

2 min read

ciri ciri telegram diblokir

Tertekno.com – Kamu sedang mencari bagaimana ciri-ciri Telegram diblokir teman, saudara, atau lainnya? Kamu sudah masuk pada situs yang tepat! Karena diartikel ini akan membagikan bagaimana ciri-ciri dan bagaimana cara mengatasi Telegram diblokir, simak terus artikel ini!

Telegram merupakan salah satu media sosial yang banyak digunakan di Indonesia saat ini. Pasalnya media sosial ini memberikan banyak fitur dan juga tingkat privasi yang tinggi. Namun, tentu semua media sosial pasti memiliki fitur untuk memblokir pengguna lain.

Sekilas Tentang Telegram

Sekilas Tentang Telegram
Source: Unsplash.com/Dima Solomin

Sebelum ke pokok pembahasan bagaimana ciri-ciri Telegram diblokir, baiknya kamu ketahui dahulu sejarah sekilas terkait Telegram. Jadi Telegram merupakan salah satu aplikasi media sosial yang memiliki banyak fitur ditawarkan.

Telegram dapat digunakan untuk berkirim pesan teks, foto, vide, hingga berbagai macam jenis berkas. Keunggulan aplikasi media sosial ini dengan media sosial yang lain yaitu kamu dapat berbagai file dengan ukuran mencapai 1,5 GB.

Oleh karena itu, tentunya aplikasi media sosial Telegram ini lebih fleksibel dibandingkan dengan media sosial lain seperti WhatsApp, MiChat, atau lainnya. Kamu dapat mengirim file dengan berbagai jenis ekstensi file mulai dari doc, zip, rar, dan masih banyak lagi.

Selain itu, masih banyak lagi keuntungan atau kelebihan yang ditawarkan oleh aplikasi media sosial Telegram ini. Keuntungannya di antara lain seperti privasi lebih aman, mengirim pesan lebih cepat, aplikasi yang ringan, sinkronisasi cepat, dan masih banyak lagi.

Ciri-ciri Telegram Diblokir

Ciri ciri Telegram Diblokir
Source: Unsplash.com/Christian Wiediger

Apakah kamu pernah diblokir teman, saudara, atau lainnya? Nah, mungkin kamu saat ini sedang tidak menyadari apakah akunmu diblokir atau tidak karena kamu mengunjungi artikel ini. Sebenarnya ada berbagai tanda Telegram diblokir, berikut berbagai cirinya.

1. Ciri-ciri Telegram Diblokir Tidak Ada Terakhir Dilihat dan Status Onlne.

Ciri pertama yang dapat kamu lihat ketika terblokir yaitu terakhir dilihat dan status online pada akun Telegram temanmu tidak dapat dilihat. Jadi, kamu dapat mengecek apakah temanmu apakah terakhir dilihat atau status online-nya ada atau tidak.

2. Chat yang Kamu Kirim Ceklist Terus!

Selanjutnya, apakah Telegram milikmu diblokir atau tidak yaitu biasanya chat yang kamu kirim akan ceklist satu terus dan tidak ada notifikasi chat dibaca. Jadi, langkah selanjutnya coba kamu kirim pesan ke temanmu yang diperkirakan memblokirmu.

3. Ciri-ciri Telegram Diblokir Foto Profil Tidak Ada.

Ciri-ciri di atas sebenarnya tidak cukup untuk memastikan bahwa Telegram milikmu diblokir atau tidak. Jadi, langkah selanjutnya untuk memastikan bahwa Telegram milikmu diblokir atau tidak perhatikan foto profilnya, biasanya jika kamu diblokir foto profil tidak ada.

4. Kamu Tidak Bisa Menghubungi Lewat Panggilan Video dan Suara.

Ciri selanjutnya kamu dapat mengetahui akun milikmu diblokir oleh teman atau tidak yaitu kamu dapat mencoba menghubungi melalui panggilan video atau juga suara. Jadi, kamu bisa mencoba menghubungi temanmu apakah bisa atau tidak.

5. Cek dengan Akun Telegram Lain

Langkah terakhir untuk memastikan akun Telegram milikmu diblokir atau tidak yaitu dengan menceknya di akun Telegram atau ponsel lain. Jika di akun lain tidak ada ciri-ciri di atas, maka sudah dapat dipastikan akun milikmu diblokir.

Cara Mengatasi Telegram Diblokir

Cara Mengatasi Telegram Diblokir
Source: Freepik.com

Nah, itu tadi ciri-ciri Telegram diblokir oleh teman, keluarga, saudara, pacar, atau lainnya. Namun, apakah ada cara untuk mengatasi akun Telegram yang Diblokir? Tentu ada cara satu-satunya adalah kamu perlu membuat akun Telegram baru. Bagaimana caranya? beriku langkah-langkahnya.

  • Langkah pertama clone aplikasi Telegram milikmu atau bisa menghapus dan instal kembali.
  • Selanjutnya masuk ke aplikasi Telegram.
  • Klik pada bagian “Mulai Pesan”.
  • Masukkan nomor telepon, pastikan berbeda dengan nomor telepon sebelumnya yang diblokir.
  • Langkah selanjutnya klik lanjutkan.
  • Masukkan kode dari teks dari Telegram dan klik “Lanjutkan”.
  • Selanjutnya masukkan data diri mulai dari nama hingga foto.
  • Registrasi selesai dan kamu bisa mulai menghubungi orang yang memblokirmu.

Nah, itu tadi ciri-ciri Telegram diblokir dan juga bagaimana cara mengatasinya. Bagaimana apakah artikel ini menjadi solusi dari masalah yang sedang kamu alami? Jika ya, jangan lupa tinggalkan komentar positif di bawah ini, semoga membantu!

One Reply to “Ciri-ciri Telegram Diblokir Teman dan Mengatasinya”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tertekno We would like to show you notifications for the latest news and updates.
Dismiss
Allow Notifications